"Lika-liku hidup hanya terdapat pada pikiran, yang sebenarnya tidak perlu kita pikirkan. Seperti apapun lika-liku hidup yang kita alami, toh pada akhirnya akan berakhir pada akhirnya"
Kata-kata itu benar-benar merasuk dalam benakku, saat mengikuti pengajian di Masjid Mardliyyah UGM oleh ustadz Syatori Abdurrouf.
Ya, setiap cobaan, masalah, ujian, lika-liku hidup atau apapun namanya sebenarnya tak perlu kita pikirkan. Seharusnya yang kita lakukan adalah menjalaninya dengan ikhlas dan sabar. Karena jika kita pikirkan yang ada hanyalah menambah beban diri dan membuat hidup terasa sempit menghimpit hingga dadapun sesak dan yang keluar adalah selalu keluh kesah.
"Masalah akan menjadi masalah jika dipermasalahkan." Ia hanya akan menjadi beban diri yang membuat diri sulit untuk bergerak maju.
Jadi ingat kata-kata yang mampu menggugah jiwa dalam novel Negeri 5 Menara: "Siapa yang bersabar akan beruntung. Jangan hiraukan penderitaan hari ini karena yang kita tuju bukan sekarang tapi ada yang lebih besar dan prinsipil yakni menjadi manusia yang menemukan misinya dalam hidup"
Cobaan yang kita alami sekarang jadikanlah sebagai sebuah amunisi pendewasaan diri dan kekuatan untuk menghadapi cobaan esok harinya. Bukannya sudah jelas apa yang telah Alloh katakan pada risalah cinta yang Dia turunkan, bahwa:"Apakah kamu berpikir bahwa kamu telah beriman, padahal kamu belum di uji?" Berarti jelas bahwa manusia akan selalu mendapat ujian atau cobaan hidup untuk menentukan apakah kita bisa naik tingkat di sisi Alloh.
Alloh Maha Tahu tentang hamba-Nya, batas kemampuan hamba-Nya bahkan jauh lebih tahu dari kita sendiri. Alloh berhak atau berkuasa penuh atas diri kita.
Alloh tidak akan membebani hamba-Nya suatu cobaan diluar batas kemampuannya (Laa yukallifullahu nafsan illa wus'aha) dan setiap cobaan atau kesulitan yang diberikan pasti akan selalu ada jalan keluarnya, bersama kesulitan selalu ada kemudahan. Oleh sebab itu Alloh memerintahkan kita untuk berpikir.
Jika kita selalu menanamkan kepercayaan dalam diri bahwa ini adalah bagian dari rencana Alloh yang indah, maka kita pun akan mendapati hati dalam keadaan lapang. Segala sesuatu pasti ada hikmahnya. Sekali lagi untuk yang mau berpikir.
Kita mampu melewati cobaan-cobaan hidup kemarin dengan sukses. Apakah kita akan menyerah dengan cobaan yang sekarang? Bersabarlah karena sabar itu tak berbatas. Apapun yang Alloh rencanakan untuk kita pasti indah. Hadapi hidup ini dengan senyum dan semangat. Jangan pernah ragu, Alloh sungguh sangat mencintaimu. Yakinlah Innallaha kana 'alaikum roqiba, Alloh selalu menjaga dan mengawasimu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar